Ketua MPR, Zulkifli Hasan

Fraksipan.com – Ketua MPR Zulkifli Hasan kembali mengingatkan kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk menanamkan nilai Pancasila dalam memperkuat segala aspek kehidupan bangsa dan negara. Pancasila sebagai dasar negara harus menjadi spirit seluruh generasi.

Dalam Acara Tersebut Presiden Jokowi Resmi menetapkan 1 Juni sebagai Hari lahir Pancasila

“Pancasila sebagai ideologi harus kita jaga dan rawat,” ucap Zulkifli saat menyampaikan pidato peringatan Hari Lahir Pancasila di Gedung Merdeka, Jalan Asia Afrika, Kota Bandung, Rabu (1/6/2016).

Zulkifli menjelaskan, selain keberhasilan ditorehkan Indonesia, tentu ada hal-hal menjadi kekhawatiran yaitu terdapat degradasi nilai-nilai Pancasila. Dia menyoroti ragam permasalahan yang terjadi di Indonesia antara lain kasus kekerasan seksual, intoleransi dan terorisme.

“Selama ini warga Indonesia itu dikenal santun dan gotong royong, sekarang berubah saling menyingkirkan,” ucap Zulkifli.

Lebih lanjut dia menuturkan, selain menjaga Pancasila sebagai dasar negara, semangat gotong royong perlu tertanam dalam benak anak bangsa. Sehingga bahu membahu dan tolong menolong, sambung Zulkifli, senantiasa menjadi pemandangan keharian di negeri tercinta ini.

” Semangat Gotong royong harus menjadi spirit dalam keseharian kita,” kata Zulkifli. (ed)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here