Desy Ratnasari dan Para Pegawai Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Se Kab. Sukabumi.

Anggota DPR RI, Hj. Desy Ratnasari, M.Si.,M.Psi melakukan dialog dan silaturahmi dengan Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Se Kab. Sukabumi, 27 Agustus 2016. Dalam pertemuan tersebut, TKSK menyampaikan beberapa keluh kesahnya terkait program pemerintah yang sedang diluncurkan namun tidak didukung dengan fasilitas pendukung kinerja.

TKSK mengeluhkan beberapa program sosial yang diluncurkan oleh pemerintah berbasis data termasuk program validasi data orang miskin, apa yang dilakukan oleh Kemensos terkait pendataan verifikasi dan validasi terakhir, TKSK tidak dilibatkan. Bahkan Kemensos melakukan tender untuk melakukan veri-vali, tetapi ketika terjadi kesalahan, TKSK ditunjuk sebagai pihak yang harus bertanggung jawab.

Anggota DPR RI dari komisi VIII ini berjanji akan langsung menyampaikan segala kendala dilapangan yang dialami oleh TKSK ke kementerian sosial, agar segera mendapatkan kepastian. Ibu desy juga sangat menyayangkan ketika TKSK dikambinghitamkan atas segala permasalahan carut marut veri-vali yang dilakukan oleh vendor pelaksana dan lemahnya pendistribusian kartu sakti, mengingat anggaran negara untuk veri-vali dan pendistribusian kartu sakti hingga ratusan miliar rupiah.

“Ini menjadi catatan bagi saya, dan akan segera saya sampaikan ketika rapat dengan kementerian sosial mendatang”, ujarnya. (ed)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here