Desy Menyerahkan Bantuan Kepada Anak Berkebutuhan Khusus Bersama Kementrian PPPA di Kab. Sukabumi

353

Fraksipan.com – Dalam kunjungan daerah pemilihan Sukabumi Kabupaten/Kota, Hj. Desy Ratnasari, M.Si., M.Psi bekerja sama dengan Deputi Anak Berkebutuhan Khusus Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak, memberikan bantuan kepada SLB PGRI Parungseah, Kabupaten Sukabumi. Adapun bantuan tersebut diberikan berdasarkan keterampilan yang mereka miliki, seperti keterampilan menggambar, keterampilan memasak dan keterampilan menjahit.

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Desy Ratnasari dan Bapak Indra Asisten Deputi Anak Berkebutuhan Khusus Kementerian PPPA, kepada Kepala Sekolah SLB PGRI Parungseah berupa 3 set mesin jahit portable, 3 set perlengkapan memasak dan 1 set perlengkapan menggambar.

Desy berharap bantuan ini dapat memberikan banyak manfaat serta kemandirian kepada anak-anak penyandang disabilitas, mereka mampu melakukan aktifitas seperti kita jika kita berikan bimbingan dan keterampilan secara khusus agar dapat berguna bagi keluarga dan masyarakat dikemudian hari.

Penyerahan ini ditutup dengan penampilan anak-anak SLB dan praktik keterampilan bersama anak -anak SLB PGRI Parungseah dan guru pembimbing. (Ed)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here