Fraksipan.com – Anggota MPR RI, Hj. Desy Ratnasari, M.Si.,M.Psi menggelar kegiatan sosialisasi MPR RI dengan tema Generasi Muda Berwawasan Luas yang Memiliki Pandangan dan Semangat Pancasila. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Hotel MaxOne Kota Sukabumi.
Desy mengatakan bahwa Pendidikan Pancasila bagi para pemuda merupakan sarana untuk meningkatkan sikap kesadaran dalam bernegara dan lebih berwawasan nusantara serta menciptakan perilaku cinta tanah air.
Ia menjelaskan bahwa Pancasila juga merupakan ideologi yang dapat membentuk secara pribadi generasi muda dan membentuk moral yang baik. Hal ini diharapkan dapat terealisasi di kehidupan bermasyarakat setiap hari, yakni tingkah laku yang memperlihatkan iman serta taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa (keyakinannya masing-masing), bertingkah-laku kerakyatan dengan selalu mendahulukan kepentingan umum. (ed)