Andriyanto Johan Syah

Fraksipan.com – Sebanyak 110 siswa di Desa Wonosari Kecamatan Siwalan Kabupaten Pekalongan, menerima bantuan beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP). Penyerahan bantuan tersebut, diberikan untuk semua jenjang pendidikan mulai SD hingga SMA.

Anggota DPR RI Fraksi PAN Andriyanto Johan Syah mengatakan, Program Indonesia Pintar adalah program pemerintahan Jokowi, pengurus Partai PAN hanya membantu memperjuangkan Mulai dari pendataan warga yang dianggap layak menerima, hingga memperjuangkannya melalui Fraksi PAN di DPR RI.

“Alhamdulillah berkat dukungan semua pihak program ini bisa terealisasi dan bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” kata dia.

Andriyanto, berharap agar dana yang tersalurkan ini dapat digunakan sebagaimana peruntukannya yakni untuk keperluan memajukan pendidikan di daerah ini.

“Selain di Wonosari, kami juga menyerahkan PIP ini ke Desa Blacanan sebanyak 105 siswa dan Mejasem 120 siswa, SMK Wira Bahari 226 siswa dan SMU Islam 45 Wiradesa 170 siswa,” terang dia.

Dikatakannya, khusus daerah Wonosari selain membagikan PIP pihaknya juga memberikan bantuan berupa satu unit ambulans untuk keperluan aktivitas kesehatan warga.

“Mudah-mudahan bantuan yang kami berikan ini bisa bermanfaat. Ke depan saya juga akan memperjuangkan bantuan corporate social responsibility (CSR) untuk fasilitas umum agar bisa dimanfaatkan masyarakat,” tandasnya.

Sementara itu, Kepala Desa Wonosari Kecamatan Siwalan Kabupaten Pekalongan Slamet Haryanto mengatakan, bantuan PIP ini sangat dibutuhkan para siswa di Desa Wonosari khususnya dari kalangan warga tidak mampu. Bantuan ini diharapkan menjadi dorongan masyarakat untuk mengenyam pendidikan lebih baik dan menghasilkan generasi emas penerus bangsa.

“Saya minta masyarakat yang telah menerima bantuan menjalankan aturan yang sudah ditetapkan dalam penggunaan PIP. Jangan sampai digunakan untuk keperluan lain. Saya juga menyampaikan terimakasih atas bantuan ambulans oleh Anggota DPR RI Fraksi PAN Andriyanto Johan Syah. Ini sangat berarti. Sumbangsih lainnya juga ditunggu masyarakat terkait permasalahan sosial lain yang terjadi,” ucapnya. (ed)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here